TOUR RAJA AMPAT 4 HARI 3 MALAM
Peserta 150
Harga Rp. 3.700.000,-/pax
·
Hari 1
Penjemputan
jam 07.00 WIT di Bandara Sorong menuju pelabuhan rakyat untuk naik kapal cepat
ke waisai jam 09.00 WIT, lama perjalanan 2 jam, sesampainya di Waisai, kemudian
kita langsung city tour diantaranya ke Icon Ibukota Raja Ampat yaitu Pantai WTC
(Waisai Torang Cinta) Setelah itu keTugu Selamat Datang.
Selesai City Tour Tamu langsung
diantar kepenginapan untuk makan siang.
Setelah istirahat tamu akan di brief
singkat mengenai rute tour untuk hari ini, untuk rute pertama kita mulai dari
goa kalelawar (gowa genes), disitu tamu bisa berfoto dari atas boat dengan
latar belakang mulut gowa kalelawar dan tebing batuan karts, dari situ kita
menuju ke Kabui (batu pensil), disebut batu pensil karena bentuknya mirip batu
pensil.
Kemudian kita ke maypun buat hiking
kepuncak. Kita akan disajikan pemandangan gugusan batuan karts yang membentuk
seperti pualau-pulau kecil, lalu kita akan menuju ke spot terakhir yaitu frewen
Monday. Disana kita bisa bermain perahu kayak yang di sewakan oleh penduduk
setempat dan bermain dipinggir pantai pasir putih, Setelah itu kita akan menuju
kebelakang pulau frewen Monday untuk snorkeling sebelum kembali ke penginapan
makan malam dan istirahat.
·
Hari 2
Setelah sarapan tamu akan di brief
singkat mengenai rute tour untuk hari ini. Untuk rute pertama kita akan ke
hidden bay selanjutnya ke Puncak Pianemo dengan melewati kurang lebih 318 anak tangga,
setelah dari Pianemo kita hiking di Telaga Bintang, dari Telaga Bintang kita
makan Siang.
Route selanjutnya kita menuju ke
Kampung Wisata Arborek, disana tamu bisa snorkeling, dari Arborek kita menuju
ke Yenbuba. Selanjutnya Ke Pasir Timbul Daerah ini hanya akan ada kalo air laut
sedang surut, disini tamu bebas melakukan foto-foto dengan latar belakang
pulau-pulau dan pasir putih sambil menunggu sunset. Selanjutnya kita menuju
penginapan makan malam dan istirahat.
·
Hari 3
Setelah sarapan tamu boleh
snorkeling atau bersantai di depan penginapan sampai siang, lalu akan dijemput
di resort dan diantar mengunjungi batu senyum, setelah dari batu senyum tamu
akan dia antar ke toko souvenir Raja Ampat, sesudahnya tamu membeli oleh-oleh
tamu diantar ke Pelabuhan Waisai untuk kembali ke Sorong.
·
Hari 4
Setelah sarapan di hotel tamu akan
diantar ke Bandara, 2 jam sebelum keberangkatan.
·
Include
- Boat Taxi
- Taxi Service
- Entrance Fee
- Resort di Waisai (Cemara Resort) 1 kamar diisi 4-5 orang
- Hotel di Sorong (Hotel You and Me)
- Meals (lunch, dinner, breakfast)
- Snorkeling Equipment
- Guide Tour 5 orang
- Videografer 1 orang
- Fotografer 1 orang
- PIN (Pajak Wisatawan Memasuki Raja Ampat )
- Dokumentasi foto dan video (video 30 menit)
- Kaos untuk tiap peserta (free design)
- Free banner 2 buar (2x4)
·
Exclude
- Diving
- Peralatan diving
- Ticket pesawat
- Softdrink, beer dan keperluan
pribadi lainnya.
·
Catatan penting :
1. Untuk Peserta yang ingin diving
harus sudah bersertifikat dengan experience yang cukup demi
kenyamanan diving. Kami hanya menerima divers dengan minimal 50x log dives.
kenyamanan diving. Kami hanya menerima divers dengan minimal 50x log dives.
2. Fishing di areal resort tidak
diperkenankan.
3. Snorkeling diareal resort hanya
diperkenankan bagi yang bisa berenang dengan baik karena
kita semua harus bersama-sama menjaga supaya soft coral aman.
kita semua harus bersama-sama menjaga supaya soft coral aman.
4. To dive comfortably, dan karena
rental equipment kami terbatas, kami anjurkan untuk
membawa / memakai own equipment.
membawa / memakai own equipment.
Komentar
Posting Komentar